Kamis, 05 Juni 2008

Apakah Kejawen juga bersembahyang ?

Sebelum menjawab pertanyaan tersebut alangkah baiknya kita melihat terlebih dahulu perbedaan yang ada antara Donga (Doa ), Sembahyang, Mantra, Dzikir.

DOA (Donga, jw) adalah sebuah permohonan kepada Allah tanpa melakukan gerakan biasanya dilakukan secara spontan.
SEMBAHYANG, adalah suatu permohonan kepada Allah yang dilakukan dengan sebuah gerakan.
MANTRA adalah suatu permohonan kepada Allah yang biasanya berguna untuk membuka akan Ilmu Allah.
DZIKIR, adalah suatu permohonan kepada Allah dengan menyebut asma Allah dengan cara mengulang-ulang.

Jika kita menengok pengertian tersebut di Jawa ada pengertian tentang PATRAP, SEMEDHI, SASAHIDAN, dll.

Patrap atau pepatrap hampir sama dengan Semedhi, namun terdapat sedikit perbedaan pada sisi pernafasan, jika patrap kurang memfokuskan pada sisi pernafasan tetapi Semedhi lebih memfokuskan pada pernafasan, patrap lebih focus pada Doa Semedi tidak.

Tidak ada komentar: